Harga Tiket Masuk Villa Bukit Hambalang Bogor Tempat Rekreasi dan Outbound

Saat ini, banyak orang tua yang semakin sadar akan edukasi untuk anak-anak. Bahkan, dalam berwisata sekalipun, banyak yang lebih memilih wisata edukasi. Sehingga, bukan hanya kesenangan saja yang didapatkan, melainkan juga pengetahuan dan wawasan yang luas. Nah, di Bogor, ada wisata yang menyajikan keduanya sekaligus. Villa Bukit Hambalang Bogor adalah penginapan sekaligus tempat rekreasi, outbond, dan edukasi untuk pengunjungnya.

Harga Tiket Masuk Villa Bukit Hambalang Bogor Tempat Rekreasi dan Outbound

Tempat wisata dengan lahan luas berkonsep agro edukasi dan outbond. Tak hanya cocok untuk anak-anak. Melainkan juga bisa digunakan untuk outing kantor. Ada banyak pilihan paket yang tersedia. Jangan biarkan anak-anak berjibaku dengan gadget sepanjang waktu. Sudah saatnya membawa mereka ke petualangan yang sesungguhnya!

So, Villa Bukit Hambalang akan menjadi pilihan tepat untuk berwisata, outbond, sekaligus belajar langsung dari alam. Ingin tahu lokasi, paket wisata, hingga harga tiketnya? Yuk, simak informasinya di bawah ini!

#. Lokasi dan Alamat Villa Bukit Hambalang Bogor

Lokasi wisata yang cocok untuk melakukan family gathering ini ada di Hambalang, Kecamatan Citeureup, Bogor, Jawa Barat 16810. Nomor Telepon: 0816-3225-9555. Lokasinya cukup strategis dan dapat diakses menggunakan kendaraan roda dua atau bus besar sekalipun. Beberapa tempat penting dan objek wisata lain yang dekat dengan lokasi diantaranya:

  • JungleLand Adventure : 3,9 km
  • Taman Nasional Gunung Gede Pangrango : 5,4 km
  • Ikan Bakar Karimata : 6,4 km
  • ForesThree : 9,3 km
  • Masjid Muammar : 4,4 km.

#. Paket Wisata dan Tarif di Villa Bukit Hambalang Bogor

Agrowisata Villa Bukit Hambalang sangat populer di kalangan warga Bogor dikarenakan memiliki ragam wahana yang menarik. Sehingga, tak hanya berfungsi sebagai tempat outbond saja. Melainkan juga untuk melakukan kegiatan gathering, outing plus, wisata agro, paintball, camping, rafting dan reatreqt, acara sekolah dan sebagainya.

Lihat juga: Tarif Menginap di Taman Safari Cisarua Bogor

Ingin mengetahui paket wisata yang ditawarkan oleh Villa Bukit Hambalang? Sila simak informasinya di bawah ini:

1. Paket 1 (Menginap)

Paket pertama ini ditujukan bagi Anda yang memiliki keinginan untuk menginap. Anda akan mendapatkan berbagai fasilitas dan pelayanan mulai dari tiket masuk, aula semi outdoor, aminits, asuransi, kolam renang, hingga penginapan.

Untuk penginapannya sendiri bertipe satu kamar berisikan empat orang. Untuk memesan paket ini, setidaknya, Anda harus datang bersama dengan 20 orang.

2. Paket 2 (Sehari)

Jika Anda bersama rombongan tidak ingin menginap, maka paket kedua bisa dipilih. Beberapa fasilitas yang akan diberikan jika Anda ingin melakukan kegiatan tanpa menginap adalah tiket masuk, aula semi outdoor atau lapangan outdoor, asuransi, serta kolam renang.

Tak hanya itu saja, Anda juga akan mendapatkan konsumsi yakni satu kali makan besar dan satu kali snack. Untuk bisa mendaftar paket 2, Anda harus mengunjungi bersama 20 orang (minimal).

3. Paket 3 (camping)

Apakah Anda senang menikmati gemintang di atas alam yang memukau? Maka jawabannya ada di Villa Bukit Hambalang, Anda bisa memilih paket 3 ini. Untuk mendaftar, minimal Anda harus bersama dengan 20 orang.

Nah, fasilitas yang akan didapatkan meliputi tiket masuk, kolam renang, serta area camping.

4. Paket 4 (Menginap)

Dengan memesan paket 4 ini, Anda akan mendapatkan beberapa fasilitas yakni tiket masuk, satu kali sarapan, kolam renang, asuransi, serta fasilitas kamar yang meliputi AC, TV, handuk, sanda, sabun dapur, kulkas, kamar mandi, waterheater, dan sebagainya. Kapasitasnya adalah 2 orang.

5. Paket 5 (Meeting)

Paket yang kelima ini bisa Anda manfaatkan untuk meeting bersama dengan klien. Nah, fasilitas yang akan didapatkan jika mendaftar paket 5 adalah sekali makan dan sekali snack jika memilih paket setengah hari. Sedangkan untuk paket full day, Anda akan mendapatkan sekali sarapan, sekali makan besar, dan dua kali snack dengan minimal anggota 20 orang.

6. Paket Prewed

Villa Bukit Hambalang juga bisa digunakan sebagai lokasi foto prewedding Anda. Beberapa fasilitas yang akan didapatkan meliputi free 4 orang serta lokasi prewed.

Berbagai paket tersebut memiliki tarif yang berbeda. Untuk mengetahuinya, sila simak informasi di bawah ini:

  • Harga Paket 1: Rp 265.000,- per orang saat weekday dan Rp 295.000,- per orang ketika weekend
  • Harga paket 2: Rp 115.000,- per orang saat weekday dan Rp 125.000,- per orang saat weekend
  • Harga Paket 3: Rp 60.000,- per orang saat weekday, Rp 70.000,- per orang saat weekend, dan Rp 35.000,- per orang khusus untuk anak sekolah di wilayah Bogor.
  • Harga Paket 4: Rp 550.000,- per ruangan saat weekday dan Rp 600.000,- per ruangan saat weekend
  • Harga Paket 5: Rp 205.000,- per orang untuk half day dan Rp 295.000,- per orang untuk full day
  • Paket Prewed: Rp 500.000,- per 4 jam.

#. Fasilitas Villa Bukit Hambalang

Fasilitas Villa Bukit Hambalang

Menarik sekali membahas wisata yang seru ini. Nah, tentu tidak lengkap jika tidak mengetahui tentang berbagai fasilitas di dalam maupun luar hotel. Berikut beberapa fasilitas yang tersedia di lokasi:

Fasilitas kamar:

  • Villa 1: Ruang keluarga, TV, 4 kamar dengan 4 tempat tidur flat di setiap kamar), kapasitasnya untuk 16 orang
  • Villa 2: TV, AC, ruang keluarga, dan 5 kamar dengan masing-masing 4 kamar tidur flat berkapasitas 20 orang
  • Villa 3: TV, AC, kulkas, dan 10 kamar dimana setiap kamarnya terdiri atas 4 ranjang dengan tipe susun berkapasitas 76 orang.

Fasilitas lain:

  • Infocus atau screen
  • ruang rapat
  • Air mineral
  • Sound system
  • Tenda Pleton
  • Kursi
  • Aula Semi outdoor
  • Penginapan
  • Keamanan 24 jam
  • Area parkir yang luas mencapai 25 bus pariwisata.
  • Sarana Ibadah : musholla.

Fasilitas umum:

  • Kolam renang outdoor
  • Taman bermain anak
  • Kolam terapi
  • Perkebunan
  • Taman kelinci
  • Arena Paintball
  • Pendopo.

Jika Anda tertarik untuk mengunjungi Villa Bukit Hambalang, pilih lah paket yang cocok untuk kegiatan Anda. Nah, untuk melakukan konfirmasi tanggal pesanan, maka Anda harus memberikan uang muka yakni 30% dari total pembayaran. Jam operasional Agrowisata ini mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB. Untuk check ini sendiri terhitung sejak pukul 14.00 dan check out pukul 12.00 WIB. Lihat juga: Villa Murah di Kawasan Puncak Bogor yang Bagus

Nah, beberapa keuntungan bisa Anda dapatkan jika berlibur di Agrowisata Villa Bukit Hambalang Bogor. Meliputi lokasi yang mudah dijangkau, jalanannya bebas macet, fasilitas yang lengkap, akses mudah dicapai. memiliki alam yang cantik, serta harga yang lebih hemat.

Sila memilih paket yang sesuai dengan kebutuhan. Wisata ini akan menjadi agro edukasi yang sangat bermanfaat untuk siswa, perusahaan, serta umum. So, sudah merencanakan liburan di tempat ini? Segera booking untuk mendapatkan harga murah, hemat, dan kompetitif. Nikmati ragam wahananya dan dapatkan pengetahuannya. Selamat liburan!

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.