Hotel Tugu Malang Penginapan Mewah dekat Monumen Tugu

Hotel Tugu Malang merupakan penginapan mewah berkelas hotel bintang 5 di kota malang yang menawarkan pelayanan istimewa dan fasilitas lengkap. Hotel mewah ini pilihan bagus untuk menginap karena tepat di depan hotel terdapat Tugu perjuangan kemerdekaan Indonesia yang indah beserta kolam taman lotus.

Hotel Tugu Malang

Merupakan akomodasi mewah yang banyak dicari wisatawan saat berkunjung ke kota Malang. Karena hotel bintang 5 ini memiliki koleksi barang antiknya yang tak ternilai. Salah satu contoh koleksi unik Hotel Tugu Malang yang menjadi misteri dan bikin merinding para tamu adalah Lukisan wanita berambut panjang yang terpajang di pojok ruangan Hotel.

Hotel Tugu Malang merupakan salah satu hotel mewah yang sangat terkenal di Malang. Tidak hanya karena memiliki barang antik yang tak ternilai tetapi juga karena letaknya yang strategis di Jantung kota dekat dengan Alun – Alun Kota Malang, Stasiun Malang, Museum Malang Tempo Doeloe dan Sarinah Plaza Malang.

Akomodasi mewah di kota Malang ini menawarkan pesona khas Jawa dengan fasilitas yang modern. Tamu dapat menikmati keindahan desain tradisional di dalam interior hotel, lengkap dengan sajian minuman dan makanan tradisional yang bisa dipesan di restoran, bar, lobi, atau kursi-kursi santai di tepi kolam renang. Kamar yang ada sangat luas dan cocok untuk wisata keluarga atau bulan madu romantis.

Selain itu, para tamu yang menginap juga akan disuguhkan berbagai fasilitas mewah dan berkelas seperti kolam renang luar ruangan, klub malam, pusat kebugaran, perpustakaan, Ruang kesehatan, dan masih banyak lagi. Pelayanan hotel juga ramah dan menyenangkan membuat tamu merasa nyaman dan betah menginap di hotel bintang 5 ini. Lihat Juga: Gets Hotel Malang

Lokasi dan Alamat Hotel Tugu Malang

Beralamat di Jln. Tugu No.3, Kauman, Klojen, Kota Malang, Jawa Timur. Dari Stasiun Kereta Malang berjarak sekitar 460 m dan dengan Rumah Sakit Syaiful Anwar berjarak 620 m. Jika anda datang dengan naik pesawat dari Bandara Abdul Rachman Saleh dapat dicapai dengan kendaraan roda empat kurang lebih 30 menit berkendara.

Bagi tamu yang ingin jalan-jalan di dekat Hotel Tugu Malang terdapat berbagai tempat menarik dan objek wisata populer yang dapat dijangkau dengan berjalan kaki dan berkendara, seperti.

  • Monumen Tugu yang berjarak 120 m
  • Wisma Tumapel – Rumah Angker yang berjarak 120 m
  • Balai Tugu Kota Malang yang berjarak 150 m
  • Museum Malang Tempo Doeloe yang berjarak 270 m
  • Sarinah Plaza Malang yang berjarak 500 m
  • Alun-Alun Kota Malang yang berjarak 500 m
  • Masjid Agung Jami Malang yang berjarak 630 m
  • Masjid Agung Jami Kota Malang yang berjarak 670 m
  • Kampung Warna-Warni Jodipan Malang yang berjarak 830 m

Fasilitas dan Layanan Hotel

Sebagai akomodasi mewah berkelas hotel bintang 5, hotel Tugu Malan menyediakan berbagai fasilitas dan layanan untuk memanjakan para tamu mulai dari wifi gratis, pusat kebugaran, kolam renang luar ruangan, perpustakaan, klub malam hingga kursi santai di sekitar taman untuk bersantai bisa bebas digunakan para tamu.

Untuk bersantap di area hotel terdapat beberapa restoran seperti Melati Restaurant, Roti Tugu Bakery, Tugu Tea House, Royal Angkor, Babah Room, dan Ban Lam Wine Shop & Bar. Seluruh restoran maupun kafe tersebut memiliki konsep serta menu yang berbeda-beda. Para tamu bebas memilih sesuai dengan selera masing-masing.

Fasilitas dan layanan umum:
Resepsionis 24 jam, Tempat parkir mobil gratis, WiFi di tempat umum, Klub malam, Pijat, Taman, Kolam renang luar ruangan, Pusat kebugaran, Tur, Layanan tiket, Spa, Bar, Layanan kamar 24 jam, Restoran, Kedai kopi, Pengiriman bahan makanan, Sarapan gratis, Layanan kebersihan harian, Kotak penyimpanan barang berharga, Laundry, Kolam renang anak, Layanan penitipan anak, Tempat main anak, Layanan taksi, Parkir valet, Penyewaan mobil, Penyewaan sepeda, dll.

Fasilitas kamar:
TV satelit/kabel, Pemutar DVD/CD, telepon, AC, kipas angin, wifi gratis, Air mineral kemasan, Mesin pembuat teh/kopi, bar mini, kulkas, meja, brankas, rak pakaian, Layanan dibangunkan tidur, linen, handuk, Pengering rambut, sandal, cermin, jubah mandi dan perlengkapan mandi.

Tarif Menginap di Hotel Tugu Malang

Hotel bintang 5 ini sudah cukup lama berdiri, Dibangun pada tahun 1990 dengan tinggi tiga lantai dan jumlah kamar 49 unit. Kamarnya luas dengan desain tradisional dan dilengkapi fasilitas modern. Ada beragam tipe kamar yang bisa dipilih tamu mulai dari Superior, Executive Suite, Zamrud Suite hingga APARTMENT STANDARD.

Berikut beberapa tipe pilihan kamar beserta tarif menginap per malam:

  1. Superior Deluxe, luas kamar 26 m² dengan tempat tidur 2 kasur single dan 1 kasur double. Tarif kamar Rp.1.134.686,- per malam
  2. Suite Executive, luas kamar 37 m² dengan tempat tidur 1 kasur queen size atau 2 kasur single. Tarif kamar Rp.1.425.091,- per malam
  3. Luxury Superior Room, Tarif kamar Rp.2.298.595,- per malam
  4. Suite Zamrud, luas kamar 30 m² dengan tempat tidur 1 kasur king size. Tarif kamar Rp.1.776.439,- per malam
  5. Honeymoon, luas kamar 35 m² dengan tempat tidur 1 kasur king size. Tarif kamar Rp.1.816.298,- per malam
  6. The Babah Suites, luas kamar 29 m² dengan tempat tidur 1 kasur king size. Tarif kamar Rp.2.305.785,- per malam
  7. Devata Suites, luas kamar 39 m² dengan tempat tidur 1 kasur double. Tarif kamar Rp.2.305.785,- per malam
  8. Suite Raden Saleh, luas kamar 53 m² dengan tempat tidur 1 kasur king size. Tarif kamar Rp.3.846.977,- per malam
  9. Residence Apsara, kamarsanya sangat luas dengan ukuran 191 m² dan tempat tidur 1 kasur king size. Tarif kamar Rp.16.388.846,- per malam
  10. APARTMENT STANDARD – ROOM ONLY, Tarif kamar Rp.20.868.102,- per malam

Itulah beberapa tipe pilihan kamar yang bisa anda pilih sesuai selera dan budged yang dimiliki. Tarif kamar bisa berubah setiap waktu sesuai kebijakan pengelolah hotel. Bagi tamu yang membawa keluarga untuk anak usia 7 tahun kebawah Menginap gratis jika menggunakan tempat tidur yang tersedia.

Bagaimana apakah anda tertarik menginap di Hotel Tugu Malang yang mewah dan berkelas ini? Jika anda tertarik menginap di hotel bintang 5 tersebut segera pesan kamarnya sebelum kehabisan. Untuk memesan kamar anda bisa mengunjungi situs resminya atau datang langsung kealamatnya di Jln. Tugu No.3, Kauman, Klojen, Kota Malang, Jawa Timur. No. Telepon: (0341) 363891.

Atau anda juga bisa memersan kamar melalui situs booking online terpercaya seperti Agoda, Traveloka, Pegipegi, BookingCom dan situs booking hotel lainnya.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.