Hotel Murah di Solo yang ada kolam renang, cocok untuk liburan atau staycation bersama keluarga maupun pasangan. Tarif menginap bervariasi sesuai dengan kelas bintang dan juga tipe kamar yang anda pilih tentunya.
Ketika mencari hotel untuk menginap mungkin kamu memperhatikan apa ada kolam renangnya atau tidak?. karena memang tidak semua hotel menyediakan fasilitas kolam renang terutama kolam renang anak.
Kolam renang merupakan fasilitas pendukung sebuah penginapan untuk membantu para tamu melepas penat. sehingga tidak heran kalau hotel dengan fasilitas tersebut banyak dicari.
Dan di kota Solo sendiri terdapat cukup banyak akomodasi yang menyediakan fasilitas kolam renang bahkan ada khusus anak-anak. Lalu apa saja hotel tersebut dan berapa tarif menginap per malamnya? simak sampai habis ya.
Hotel Murah di Solo yang ada kolam renang
Berikut kami telah merangkum daftar Hotel Murah di Solo yang ada kolam renang rekomendasi terbaik untuk menginap.
1. ibis Styles Solo
Hotel berbintang 3 yang nyaman untuk menginap saat berkunjung ke kota Solo bersama keluarga ataupun pasangan. Fasilitasnya lengkap dan harganya juga tergolong murah mulai Rp 500 ribuan saja per malam, pastinya tak akan menguras dompet anda.
Selain kolam renang untuk dewasa, ibis Styles Solo juga memiliki kolam renang khusus anak. Tak hanya itu, hotel di Solo ini juga menyediakan area bermain anak, pusat kebugaran, spa/sauna, dll.
Hotel dengan kolam renang ibis Styles Solo menawarkan tiga tipe kamar mulai dari standard, deluxe hingga family room. Setiap kamar memiliki AC, kamar mandi, televisi, wifi gratis serta tempat tidur nyaman.
Bagi anda yang ingin jalan-jalan hotel dekat Alun – Alun Keraton Mangkunegaran hanya berjarak sekitar 500 meter. sedangkan pusat perbelanjaan Solo Paragon Lifestyle Mall berjarak sekitar 1 km.
Alamat: Jln. Gajahmada No.23, Timuran, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Solo, Jawa Tengah, 57131.
Maps : Klik Disini
Kontak Telepon: (0271) 724555
Tarif kamar mulai Rp 572.330, per malam
2. Hotel Asia Solo
Rekomendasi hotel murah di Solo yang ada kolam renangnya adalah Hotel Asia Solo. Salah satu hotel bintang 4 dengan tarif terjangkau dan fasilitas lengkap.
Hotel Asia Solo tak hanya memiliki kolam renang untuk dewasa saja tetapi juga ada kolam renang khusus anak. selain itu, terdapat juga fasilitas ruang keluarga, spas/sauna, Aula, restoran, layanan kamar, dll.
Akomodasi ini menawarkan beberapa tipe pilihan kamar mulai dari superior, moderate, deluxe hingga family room. Adapun untuk fasilitas yang tersedia dalam kamar yaitu:
- Pendingin ruangan AC
- Akses internet wifi gratis
- TV layar datar
- Rak pakaian/lemari
- Handuk
- Perlengkapan mandi
- Kamar mandi dengan sohwer
Lokasinya juga stratgeis dekat dengan Stasiun Kereta Solo Jebres hanya 10 menitan jalan kaki. Selain itu, beberapa tempat populer juga dekat hotel bintang 4 ini. Misalnya Kolam Renang Tirtomoyo, RS. Hermina Surakarta, RS Dokter Oen Kandang, Pasar Gede Solo dan juga RSUD Dr. Moewardi Surakarta.
Alamat: Jln. Monginsidi No.1, Tegalharjo, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Solo, Jawa Tengah, 57129.
Kontak Telepon: (0271) 661166
Tarif kamar mulai Rp 355.000, per malam
3. Pose In Hotel Solo
Merupakan hotel murah di Solo dengan fasilitas kolam renang anak yang bagus dan juga nyaman. Akomodasi berkelas hotel bintang 3 ini juga memiliki ruang rapat, Aula, spa/sauna serta area parkir.
Pose In Hotel Solo menawarkan 95 kamar terbaik dengan beberapa tipe pilihan kamar mulai dari superior, deluxe hingga suite.
Baca juga: 7 Homestay Murah di Solo mulai harga dibawah 100ribu
Masing-masing kamar terdapat fasilitas AC, TV satelit/kabel, wifi gratis, meja, lemari pakaian, kamar mandi, bar mini, handuk dan juga perlengkapan mandi.
Lokasi hotel strategis sangat dekat dengan Stasiun Solo Balapan hanya berjarak kurang lebih 200 meter. Sedangkan Pasar Legi dan Terminal Bus Tirtonadi berjarak sekitar 650 meter.
Alamat: Jln. Monginsidi No.125, Kestalan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Solo, Jawa Tengah, 57132.
Kontak Telepon: (0271) 666199
Tarif kamar mulai Rp 335.000, per malam
4. ASTON Solo Hotel
Merupakan hotel berbintang 4 yang bagus dengan desain modern. Lokasi strategis pinggir jalan raya sangat dekat dengan Stasiun Kereta Purwosari hanya 5 menit berkendara.
ASTON Solo Hotel bisa menjadi pilihan untuk liburan atau staycation. fasilitasnya lengkap ada kolam renang outdoor, area bermain anak, ruang keluarga, pusat kebugaran (gym), Parkir valet, dll.
Hotel dengan fasilitas kolam renang di Solo ini menawarkan 157 kamar dengan beberapa tipe pilihan kamar. Setiap kamar dilengkapi fasilitas televisi, AC, wifi gratiis, Pemutar DVD/CD, kulkas, bar mini, rak pakaian, dan juga kamar mandi dengan shower.
Alamat: Jln. Slamet Riyadi No.373, Sondakan, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Solo, Jawa Tengah, 57147.
Kontak Telepon: (0271) 7882000
Tarif kamar mulai Rp 798.000, per malam
5. Agas Internasional Solo
Rekomendasi hotel murah di Solo yang ada kolam renang selanjutnya adalah Agas Internasional Solo. Akomodasi berkelas hotel bintang 3 yang bagus dan nyaman dengan fasilitas lengkap.
Lokasinya strategis dekat pusat perbelanjaan Solo Paragon Lifestyle Mall hanya berjarak 400 meter. dari Stasiun Solo Balapan hanya membutuhkan waktu sekitar 10 menitan berkendara.
Agas Internasional Solo menawarkan kamar dengan fasilitas kamar mandi, tempat tidur nyaman, Bathtub, TV kabel dan juga Brankas kamar. Selain itu, hotel di Solo bintang 3 ini juga memiliki kolam renang untuk dewasa & anak-anak, area parkir, layanan kamar, fasilitas rapat, dll.
Alamat: Jln. Doktor Moewardi No.44, Mangkubumen, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Solo, Jawa Tengah, 57139.
Kontak Telepon: (0271) 714888
Tarif kamar mulai Rp 275.000, per malam
6. Malioboro Inn Solo
Terletak di kecamatan Laweyan, hotel bintang 2 ini pilihan bagus untuk kamu yang mencari hotel murah di Solo dengan fasilitas kolam renang. Tak hanya itu, akomodasi ini juga menyediakan fasilitas layanan kamar, sewa mobil, Antar-jemput bandara, Resepsionis 24 jam, Area parkir, dll.
Malioboro Inn Solo menawarkan dua tipe kamar yaitu deluxe dan family dengan tarif mulai harga Rp 280 ribu per malam. Fasilitas dalam kamar ada AC, TV kabel, wifi gratis, kamar mandi, meja, serta tempat tidur nyaman.
Beberapa landmark kota yang populer lokasinya dekat hotel yaitu SD Muhammadiyah Laskar Sebelas, Center Point Solo dan Solo Paragon Lifestyle Mall.
Alamat: Jln. Dr. Rajiman No.515, Laweyan, Kota Surakarta, Solo, Jawa Tengah, 57148.
Kontak Telepon: (0271) 732999
Tarif kamar mulai Rp 280.000, per malam
7. Dinasty Style Hotel
Pilihan hotel murah di Solo lainnya yang rekomended adalah Dinasty Style Hotel. Akomodasi berkelas hotel bintang 3 ini memiliki fasilitas kolam renang, pusat kebugaran, ruang santai, layanan kamar, bar tepi kolam, dll.
Dinasty Style Hotel menawarkan banyak pilihan kamar mulai dari seluxe hingga family suite dengan tarif mulai Rp 270 ribuan per malam. Adapun untuk fasilitas dalam kamar terdapat AC, wifi gratis, telepon, kamar mandi, meja dan juga lemari pakaian.
Untuk menjangkau hotel dari Terminal Tirtonadi sekitar 5 menit berkendara. sedangkan dari Stasiun Kereta Solo Balapan sekitar 10 menit berkendara.
Alamat: Jln. MT Haryono No.80, Manahan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Solo, Jawa Tengah, 57139.
Kontak Telepon: 0812-2800-0051
Tarif kamar mulai Rp 270.000, per malam
8. JW Naungan Hotel & Co-Living
Memiliki fasilitas kolam renang outdoor, fasilitas rapat, Bar, restoran, Penyewaan mobil, dll. JW Naungan Hotel & Co-Living tempat ideal untuk menginap saat berkunjung ke kota Solo.
Lokasi strategis hanya berjarak 5 menit berkendara dari Stasiun Solo Balapan, dan Alun – Alun Keraton Mangkunegaran.
JW Naungan Hotel & Co-Living merupakan hotel bintang 3 dengan 44 kamar. ada beberapa tipe kamar yang bisa kamu pilih yaitu superior, deluxe hingga executive.
Setiap kamar dilengkapi dengan fasilitas AC, wifi gratis, televisi, Mesin pembuat teh/kopi, kulkas serta kamar mandi dengan shower.
Alamat: Jln. Punggawan No.6, Punggawan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Solo, Jawa Tengah, 57132.
Kontak Telepon: (0271) 7470888
Tarif kamar mulai Rp 363.000, per malam
9. Horison Aziza Solo
Rekomendasi hotel murah di Solo dengan kolam renang yang terakhir adalah Horison Aziza Solo. Kamarnya luas, bersih dan juga nyaman, cocok untuk staycation bareng keluarga atau pasangan.
Selain itu, lokasinya juga strategis dekat dengan Benteng Vastenburg hanya berjarak sekitar 335 meter. Sedangkan Rumah Sakit PKU Muhammadiyah berjarak sekitar 870 meter. stasiun terdekat dengan hotel yaitu Stasiun Solo Jebres yang berjarak 1.56 km.
Horison Aziza Solo menawarkan banyak pilihan kamar dengan fasilitas lengkap. fasilitas standard dalam kamar yairu tempat tidur, kamar mandi, AC, televisi, wifi gratis, meja, handuk dan Perlengkapan mandi.
Sedangkan untuk fasilitas publik tersedia kolam renang untuk dewasa & anak-anak, ruang keluarga, ruang rapat, Penyewaan mobil, layanan kamar dan banyak lagi.
Alamat: Jln. Kapten Mulyadi No.115, Kedung Lumbu, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Solo, Jawa Tengah, 57133.
Kontak Telepon: (0271) 7890555
Tarif kamar mulai Rp 363.000, per malam
Sebenarnya masih ada banyak hotel murah di Solo yang ada kolam renang. Namun itu saja dulu yang dapat kami tuliskan pada kesempatan ini. semoga dari deretan hotel tersebut ada yang cocok untuk kamu jadikan pilihan menginap. terima kasih.