9 Hotel Murah di Nusa Penida Bali View Indah Pesisir Pantai

Apakah Anda sedang mencari Hotel Murah di Nusa Penida Bali? tempat bermalam yang bagus dan nyaman dengan fasilitas terbaik serta memiliki view pesisir pantai yang indah. Akomodasi terbaik dengan akses lokasi yang mudah dan lancar serta dekat dengan tempat-tempat menarik. Bila itu yang Anda cari, maka sudah berada di tempat yang tepat sebab dibawah ini tersaji secara lengkap daftar penginapan di Nusa Penida yang bagus dan nyaman dengan tarif harga terjangkau. Rekomendasi yang ideal untuk tempat berlibur bersama keluarga tercinta dengan akses yang dekat dengan pantai dan tempat menarik di Nusa Penida Island.

9 Hotel Murah di Nusa Penida Bali View Indah Pesisir Pantai

Nusa Penida merupakan salah satu pulau di Provinsi Bali yang terkenal sebagai kawasan menarik untuk liburan dan berpetualang bersama orang-orang tercinta. Secara administratif kepulauan ini merupakan sebuah kecamatan yang masuk ke dalam wilayah kabupaten Klungkung. Lokasi pulau ini ada di sebelah tenggara pulau Dewata yang terkenal sebagai salah satu tempat dengan beragam destinasi menarik. Akan menjadi tempat dan tujuan yang pas untuk liburan dengan berbagai spot menarik, terutama keindahan alam yang mempesona mulai dari hamparan pasir disepanjang pantai serta keelokan bawah lautnya yang mempesona.

Karena itulah rasanya tidak aneh bila Pulau Nusa Penida Bali sangat ramai dikunjungi oleh pelancong dan wisatawan lokal maupun luar negeri. Kebanyakan wisatawan yang datang rata-rata memiliki hobi menyelam dan terkesan saat berkunjung kesini. Sebab kepulauan ini terkenal memiliki banyak tempat menyelam yang indah dan menarik. Beberapa tempat menyelam yang terkenal akan keindahan bawah lautnya, antara lain Penida Bay, Manta Point, Batu Meling, Batu Lumbung, Batu Abah, Toyapakeh, dan Malibu Point. Belum lagi kawasan Nusa Penida juga memiliki banyak tempat menginap dengan tarif terjangkau.

Saat Anda berlibur ke daerah ini juga dapat memilih penginapan yang sesuai selera dan budget yang dimiliki dengan mudah. Kawasan sepanjang pantai maupun kawasan pemukiman memiliki banyak akomodasi terjangkau. Mulai dari yang berbentuk homestay, guest house, losmen, dan juga hotel berbintang 1, bintang 2 serta bintang 3. Rata-rata akomodasi di kepulauan ini biayanya relatif ekonomis kecuali beberapa penginapan yang merupakan villa dan hotel mewah kelas atas tentu budget yang harus disiapkan tidaklah murah. Sebenarnya hotel mewah bisa juga dikatakan murah bila standard penilaiannya berdasarkan kelengkapan dan layanannya yang memang luar biasa.

Berikut daftar penginapan di Nusa Penida Bali yang bagus dan nyaman dengan tarif harga terjangkau.

1. Bintang Hostel and Homestay Nusa Penida

Bintang Hostel and Homestay Nusa PenidaRating 8,8/10 Mengesankan menurut 24 ulasan
Kelas Hotel Bintang 2
Tersedia : Internet Wifi Gratis
Tarif kamar mulai harga Rp.95.000,- per malam
Alamat : Banjar Sakti Nusa Penida, Nusa Penida, Nusa Island, Bali 80771
Telepon: (0361) 3700436

Hotel murah yang berbentuk hostel dengan standard hotel bintang 2. Terletak di desa Banjar Sakti, Nusa Penida. Menyediakan tempat menginap yang bagus dan nyaman dengan lokasi strategis. Berada dikawasan yang jauh dari hingar bingar kota menjadikannya sangat pas untuk berliburan dan mencari inspirasi baru.

Lokasi hostel ini sangat strategis berjarak 14 km dari Air Terjun Seganing. Dari Pulau Seribu Viewpoint berjarak 34 km. Dari Teluk Gamat yang terkenal dengan keindahan alamnya berjarak 7 km. Dari Pura Dalem Penataran Ped berjarak 11 km. Sedangkan akses menuju Bandara Internasional Ngurah Rai berjarak 87 km.

Memiliki kamar yang bagus dan nyaman dengan ukuran yang cukup luas serta memiliki teras. Setiap kamar dilengkapi dengan akses WiFi gratis, Pengering rambut, Pancuran, Laundry, dan Sarapan kontinental yang tersedia setiap hari. Fasilitas dan layanan hotel juga menyediakan Area parkir, Restoran, WiFi di area umum, Kolam renang, AC, Area merokok, dan Resepsionis.

2. Apit Lawang Villas & Resto

Apit Lawang Villas & RestoRating 8,2/10 Mengesankan menurut 211 ulasan
Kelas Hotel Bintang 1/Villa Murah
Tersedia : Internet Wifi Gratis
Tarif kamar mulai harga Rp.113.535,- per malam
Alamat : Kutampi Kaler – Ped, Nusa Penida, Klungkung regency, Bali, Nusa Penida, Nusa Island, Bali 80771
Telepon: 0851-0085-5755

Akomodasi dengan view yang sangat bagus dengan fasilitas yang cukup lengkap. Akses dekat pantai yang menyediakan Kolam renang yang bersih dan segara. Tersedia juga akses internet gratis via Wi-Fi Gratis, ada layanan Antar-Jemput Bandara, Kamar Keluarga, dll. Akomodasi ini juga menyediakan beberapa kegiatan yang cocok untuk kesehatan tubuh. Diantaranya Tur Sepeda, Pantai, Fasilitas Olahraga Air, Snorkeling, Menyelam, Rental sepedadam Memancing.

Lokasi menarik terdekat, antara lain Pura Dalem Ped berjarak 433 m dari akomodasi. Dari Rumah Pohon Batu Molenteng berjarak 3.23 km dan aksesnya juga dekat serta lancar dengan Pantai Kutampi, Pantai Mentigi, dan berbagai objek wisata alam terbaik lainnya.

3. The Warong Nusa Penida

The Warong Nusa PenidaRating 6,6/10 Mengesankan menurut 14 ulasan
Kelas Hotel Bintang 1/Hostel
Tersedia : Internet Wifi Gratis
Tarif kamar mulai harga Rp.113.535,- per malam
Alamat : Desa Sakti, jalan Raya Toya Pakeh, Nusa Penida, Nusa Island, Bali, Indonesia, 80361

Merupakan hostel murah yang terletak di jalan Raya Pokeh Paket. Menyediakan tempat yang bagus dan nyaman dengan harga ekonomis. Berada di lokasi yang strategis dekat dengan tempat menarik dengan view pemandangan alam yang indah. Pilihan yang pas untuk backpacker yang umumnya memiliki dana terbatas saat jalan-jalan.

Fasilitas dan layanan hotel sangat memuaskan dengan service resepsionis 24 jam yang siap melayani tamu baru datang ataupun yang membutuhkan bantuan. Jasa laundry yang akan membantu Anda agar lebih tenang dan nyaman untuk urusan pakaian. Layanan Jasa tour yang handal membantu liburan lebih mudah dan menyenangkan. Untuk Anda yang ingin melangsungkan pernikahan juga tersedia fasilitas nikah. Akses internet juga sangat lancar dengan akses via WiFi gratis. Diarea umum juga terdapat area merokok serta teras untuk bersantai. Menawarkan sarapan di pagi hari dengan menu yang cukup enak, tapi sayangnya ada penambahan biaya. Bagi yang membawa kendaraan tersedia area parkir gratis.

Lokasi penginapan dekat dengan tempat-tempat penting dan menarik. Disekitar akomodasi banyak terdapat tempat makan dengan menu yang cukup enak. Diantaranya ada Warung Jungle dengan menu yang unik dan enak berjarak 97 m. Warung Papa’s Paradise salah satu casual dining yang berjarak 586 m menyediakan makanan enak serta tempat nongkrong dengan view pemandangan alam. Tempat menarik terdekat adalah Teluk Gamat yang berjarak 1,3 km. Dari akomodasi juga dekat dengan Pura Dalem Penataran Ped, Pura Puncak Mundi, dan Pantai Pasih Uug yang lokasinya berjarak sekitar 6 km.

4. Nusa Garden Bungalow

Nusa Garden BungalowRating 6,5/10 Mengesankan menurut 588 ulasan
Kelas Hotel Bintang 2/Bungalow
Jumlah Kamar : 10, Internet Wifi Gratis
Tarif kamar mulai harga Rp.65.000,- per malam
Alamat : Desa Batu Nunggul, Banjar Sampalan, Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali 80771
Telepon: 0812-6565-5870

Akomodasi yang tidak kalah murahnya di daerah Nusa Penida adalah Nusa Garden Bungalow. Hotel bintang 2 ini menyediakan tempat menginap yang bagus dan nyaman dengan tarif permalam dibawah 100 ribuan. Saat promo harga termurah ada di booking Rp 65.000 permalam. Tempat lainnya yang juga tidak kalah murahnya adalah Agoda dan Traveloka.

Walau murah bukan berarti murahan loh! kamarnya tetap bagus dan nyaman dengan fasilitas terbaik. Service hotel dan fasilitas juga cukup lengkap untuk akomodasi sekelas dan semurah ini. Misalnya saja tersedia BBQ dan Taman yang cukup luas dan nyaman. Area piknik untuk bersantai bersama istri dan anak-anak. Servis hotel menyediakan layanan resepsionis 24 jam, penitipan bagasi, dan layanan jasa tour.

Diarea umum yang berbentuk hostel ini juga memiliki area merokok yang tersendiri serta teras untuk tempat bersantai. Area parkirnya cukup luas dengan keamanan yang sangat terjaga. Restoran juga menyediakan makanan dengan menu yang cukup enak. Penginapan ini juga menyediakan layanan penitipan anak berbiaya. Walau sarapannya berbayar namun disini tetap tersedia layanan akses internet gratis via WiFi yang biasanya online selama 24 jam.

Baca juga:

Lokasi hotel murah ini juga sangat strategis dekat dengan Warung Batan Sabo salah satu tempat makan yang terkenal dengan pizzanya yang enak dan unik berjarak 129 m. Dari penginapan juga dapat berjalan kaki menuju pantai Mentigi yang berjarak 567 m. Ada juga pantai Kutampi yang berjarak 951 m. Tempat menarik lainnya adalah Rumah Pohon Batu Molenteng yang berjarak 2.55 km.

5. Jasmine Inn Nusa Penida

Jasmine Inn Nusa PenidaRating 7,2/10 Mengesankan menurut 218 ulasan
Kelas Hotel Bintang 2
Tersedia : Internet Wifi Gratis
Tarif kamar mulai harga Rp.141.000,- per malam
Alamat : Jalan Raya Toyapakeh, Nusa Penida, Nusa Penida, Nusa Island, Bali, Indonesia, 80771
Telepon: 0821-3133-6624

Akomodasi setingkat bintang 2 yang terletak di jalan Raya Toyakapeh. Lokasinya sangat strategis dan mudah diakses serta dekat dengan pasar dan tempat makan serta destinasi menarik. Penginapan ini dekat dengan pelabuhan, crystal bay, pantai klingking, broken beach, dan angle bilabong.

Selain berada di lokasi yang strategis, Jasmine Inn juga memiliki layanan terbaik dengan fasilitas lengkap. Tersedia fasilitas umum, diantaranya AC, area bebas asap rokok, area merokok, teras yang bersih dan terawat untuk tempat bersantai, area parkir yang luas dan aman, dan akses WiFi gratis. Servis hotel dengan staff yang baik dan ramah juga menyediakan jasa laundry, penitipan bagasi, staff multibahasa, transportasi ke kapal pesiar dan antar jemput bandara serta layanan jasa tour. Fasilitas untuk olahraga & rekreasi juga tersedia di hotel ini. Adapun tempat untuk menyelam, kolam pemancingan, fasilitas berlayar, dan snorkeling.

6. Arie Guest House Nusa Penida

Arie Guest House Nusa PenidaRating 8,5/10 Mengesankan menurut 73 ulasan
Kelas Guest House Murah
Tersedia : Internet Wifi Gratis
Tarif kamar mulai harga Rp.270.000,- per malam
Alamat : Jl. Raya Klumpu – Toya Pakeh, Sakti, Nusapenida, Kabupaten Klungkung, Bali 80771
Telepon: 0813-3790-9345

Pilihan lainnya tempat menginap murah di daerah Nusa Penida adalah Arie Guest House. Akomodasi berbentuk guest houses dengan fasilitas terbaik. Lokasinya juga strategis dan mudah diakses. Dari Air Terjun Seganing berjarak 12 km. Dari Gamat Bay lokasinya berjarak 2.1 km. Dari Ceningan Cliff dan pantai Crystal Bay berjarak 3,7. Lokasinya juga tidak terlalu jauh dengan Pulau Seribu Viewpoint, Pura Puncak Mundi, dan destinasi menarik lainnya.

Akomodasi ini tidak hanya berada di lokasi yang strategis saja, akan tetapi juga memiliki fasilitas lengkap dengan layanan terbaik. Setiap kamar dilengkapi dengan Balkon yang memili view pemandangan gunung, TV layar datar, AC, Kamar mandi dalam, Fasilitas setrika, Area tempat duduk, Kamar rias, Lantai keramik/marmer, Lemari, Shower, Peralatan mandi, dan Handuk.

7. Dungkap Mount View Nusa Penida

Dungkap Mount View Nusa PenidaRating 9,5/10 Istimewa menurut 77 ulasan
Kelas Hotel Bintang 2
Tersedia : Internet Wifi Gratis
Tarif kamar mulai harga Rp.181.000,- per malam
Alamat : dungkap 1, Batukandik, Nusapenida, Kabupaten Klungkung, Bali 80771
Telepon: 0823-4183-5473

Terletak di Dungkap 1 dengan tarif permalam mulai dari 181 ribu. Menyediakan kamar yang bersih dan nyaman dengan fasilitas terbaik. Setiap kamar dilengkapi dengan kamar mandi pribadi yang dilengkapi dengan shower, bathtub, dan perlengkapan mandi. Akses internet kama secara gratis via WiFi. Memiliki pemandangan indah terutama di balkon dan teras.

Fasilitas dan layanan hotel juga menyediakan taman, akses WiFi gratis, laundry, layanan antar jemput bandara, penyewaan sepeda dan mobil, snorkling, area merokok, area parkir gratis, restoran, resepsionis 24 jam, dan sarapan.

Adapun lokasi populer terdekat, antara lain Air Terjun Peguyangan objek wisata alam yang 2.77 km. Tembeling Beach & Forest yang berjarak 4.69 km dari penginapan. Tebing Banah dan Seganing Waterfall yang berjarak 5.5 km dari hotel.

8. The Mel Huts Bali

The Mel Huts BaliRating 8,8/10 Istimewa menurut 112 ulasan
Kelas Hotel Bintang 3
Tersedia : Internet Wifi Gratis
Tarif kamar mulai harga Rp.383.917,- per malam
Alamat : Jalan Raya Batumulapan, Nusapenida, Kabupaten Klungkung, Bali 80771
Telepon: 0812-3661-185

Terletak di jalan raya Batumulapan dengan kelas hotel bintang 3 dengan lokasi strategis. Dari Warung Jukung salah satu casual dining berjarak 344 m. Dari Warung Ulam Segara salah satu wisata kuliner terkenal di Nusa penida yang enak dan lezat berjarak 1.69 km. Dari pantai mentigi berjarak 2.68 km. Sedangkan dari rumah pohon batu molenteng yang merupakan tempat bermain dan reakrasi berjarak 3.28 m.

Memiliki kamar yang luas dan nyaman lengkap dengan balkon dan teras serta pancuran. Tersedia sarapan gratis serta akses WiFi gratis. Fasilitas umum juga menyediakan kolam renang yang berada di luar ruangan, layanan dan perlengkapan mendaki dan menyelam. Taman yang bagus untuk tempat bersantai dengan menghirup udara segar.

Untuk service hotel juga sangat memuaskan dengan staff yang baik, ramah, dan bersahabat. Tersedia layanan kamar, layanan jasa tour, layanan cuci kering, laundry, dan penitipan barang. Untuk transportasi tersedia layanan shuttle bandara, area parkir mobil gratis, dan penyewaan mobil. Khusus untuk Anda yang tidak bisa terpisahkan dengan hewan peliharaan di hotel ini juga diperbolehkan membawanya.

9. Papa Sun Villas

Papa Sun VillasRating 9,1/10 Istimewa menurut 15 ulasan
Kelas Hotel Bintang 3
Tersedia : Internet Wifi Gratis
Tarif kamar mulai harga Rp.550.000,- per malam
Alamat: Jln. Raya Ped – Buyuk Kutapang, Desa, Batununggul, Nusapenida, Kabupaten Klungkung, Bali 80771
Telepon: 0819-3707-8886

Akomodasi mewah dengan tarif harga terjangkau yang berlokasi di jalan raya ped. Menyediakan kamar yang bagus dan nyaman dengan fasilitas lengkap. Memiliki AC yang sejuk dan nyaman. Tersedia layanan penitipan jaket, layanan kamar, laundry, dan jasa tour. Tersedia juga alat pemanas, taman, kolam renang, teras, staff multibahasa, penjaga pintu dan keamanan yang berjaga 24 jam penuh. Anda juga dapat mengakses internet secara gratis melalui WiFi yang tersedia di kamar dan seluruh area hotel.

Lokasi akomodasi berjarak 518 m dari Warung Ulam Segara. Dari pantai Mentigi berjarak 1.60 km. Dan dari pantai Kutampi yang terkenal dengan keindahan bawah lautnya berjarak 2.01 km.

Tentunya selain penginapan murah yang ada di daerah Nusa Peninda juga banyak terdapat akomodasi mewah dengan standar internasional. Beberapa akomodasi merupakan pilihan yang populer dikalangan wisatawan, salah satunya adalah Semabu hills hotel nusa penida yang terkenal mewah dan lengkap.

Nah, demikianlah informasi seputar hotel murah di Nusa Penida Bali yang dapat kami sajikan pada kesempatan ini. Semoga daftar ini dapat membantu Anda menemukan penginapan terbaik di daerah Nusa Penida yang bagus dan nyaman dengan tarif harga terjangkau sesuai dengan kebutuhan serta budget yang Anda miliki.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.