Hotel Emerald akomodasi yang bagus dan nyaman di kota Surabaya. Menawarkan pelayanan yang baik dan memuaskan serta fasilitas cukup lengkap dengan harga terjangkau. Rekomendasi terbaik untuk menginap saat berkunjung ke kota Surabaya baik untuk urusan bisnis ataupun sekedar liburan. Lokasi strategis dekat Masjid Muhammad Cheng Hoo, The Grand City Mall, Hi-Tech Mall dan Pasar Genteng.
Siapa sih yang masih asing dengan kota Surabaya? Ibu kota dari Provinsi Jawa Timur ini menjadi salah satu kota terbesar di Indonesia setelah Jakarta dan Palembang. Sama seperti halnya di Jakarta, Banyak harapan dan cita-cita yang digantungkan di kota ini. Sehingga tidak mengherankan jika banyak orang datang ke kota ini. Baik untuk keperluan pendidikan, wisata, bisnis dan lain sebagainya.
Untuk memudahkan segala urusan anda di kota pahlawan ini, tentunya Anda membutuhkan tempat menginap yang nyaman bukan? selain nyaman juga, memiliki lokasi yang strategis dekat dengan berbagai tempat penting dan menarik, sehingga akan memudahkan Anda untuk bisa mengeksplor secara luas segala penjuru Surabaya. Salah satu akomodasi terbaik di kota ini yang bisa Anda andalkan adalah Hotel Emerald Surabaya.
Merupakan akomodasi bertaraf hotel bintang 2, Hotel Emerald Surabaya tempat ideal untuk menginap bersama keluarga maupun sahabat. Menawarkan harga yang ramah dikantong dengan pelayanan yang baik dan memuaskan. Fasilitasnya cukup lengkap dan kamarnya juga luas dan nyaman. Untuk lebih jelasnya, yuk simak profilnya berikut ini!
#. Alamat dan Lokasi Hotel Emerald Surabaya
Berbicara tentang lokasi hotel bintang dua di Surabaya ini, anda tidak perlu khawatir. Karena hotel yang satu ini memiliki lokasi yang strategis dan mudah dijangkau. Hotel ini berada di kawasan Genteng Surabaya. Tepatnya di Jalan Ambengan no 14, genteng, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia 60272. Nomor Telepon: (031) 5451350.
Bahkan lokasinya berada dekat dengan beberapa properti penting yang Anda butuhkan, seperti restaurant, pusat perbelanjaan, pusat pendidikan dan lain sebagainya. beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:
- Soto Ambengan Pak Sadi hanya berjarak 143 meter
- Masjid Cheng Hoo salah satu peninggalan sejarah di Surabaya ini berjarak 473 meter saja
- The Grand City Mall berjarak 640 m dari hotel
- Hi-Tech Mall berjarak 640 m dari hotel
- Pasar Genteng berjarak 650 m dari hotel
- Rumah Suci Bodhimandala berjarak 690 m dari hotel
- Pusat Kesenian & Kebudayaan Jawa Timur berjarak 700 m
- Wisata Rasa berjarak 840 m dari hotel
- Gedung Grahadi berjarak 910 m dari hotel
- Tunjungan Plaza hanya berjarak 1 kilometer saja
- Tugu Pahlawan berjarak 1,41 km dari hotel
- Terminal Surabaya hanya berjarak 10 kilometer saja
- Supermall Pakuwon Indah hanya berjarak 8,6 kilometer saja
- Stasiun Kereta Gubeng berjarak 1,2 kilometer saja.
#. Tipe Kamar Hotel Emerald Surabaya
Dibangun pada tahun 2013 dengan jumlah kamar 39 unit yang tersebar di empat lantai. Ada berbagai tipe kamar dengan jenis penawaran yang berbeda dari Hotel Emerald Surabaya. Anda bisa sesuaikan dengan jumlah tamu, fasilitas serta harga yang ditawarkan. Beberapa penawaran terbaik dari hotel ini antara lain adalh sebagai berikut.
1. Superior Twin Bed
Tipe kamar yang pertama adalah Superior twin bed. Kamar ini dilengkapi dengan 1 ranjang twin untuk maksimal 2 orang tamu. Ada pula fasilitas lainnya seperti wifi, Ac, perlengkapan mandi dan lain-lain. Kamar ini cukup luas karena memiliki ukuran sebesar 24 m kuadrat. Untuk tarif menginap per malamnya sekitar Rp. 270.000,00. Kamar ini sangat cocok bagi traveler.
2. Deluxe Twin Bed
Tipe kamar selanjutnya yang bisa Anda pesan adalah Deluxe twin bed. Untuk tipe kamar ini memiliki ukuran yang lebih luas dari tipe kamar sebelumnya, yaitu 30 meter kuadrat. Fasilitas kamarnya juga semakin lengkap dengan peralatan membuat teh atau kopi.
#. Fasilitas dan Layanan Hotel Emerald Surabaya
Hotel Emerald Surabaya memiliki fasilitas dan layanan yang bisa Anda andalkan setiap saat karena memiliki layanan 24 jam, sehingga banyak tamu yang merasa puas dengan pelayanan yang diberikan. Selain memiliki pegawai yang ramah dengan pelayanan yang baik juga dilengkapi fasilitas umum lainnya yang tentunya Anda suka.
Beberapa fasilitas publik yang disediakan adalah area parkir, restoran, layanan kamar, wifi di semua area, brankas, lift, kafe, laundry, penitipan bagasi, layanan pijat, area merokok dan lain sebagainya. menarik bukan?
Bagaimana tertarik untuk menginap di Hotel Emerald Surabaya? Jadi tunggu apalagi? segera booking sekarang juga dan dapatkan pengalaman istimewa yang tidak akan pernah Anda lupakan. Anda bisa booking online dengan memakai aplikasi booking hotel atau datang secara langsung. Semoga beruntung!