Daftar Hotel di daerah Alam Sutera Tangerang Kualitas Terbaik Harga Terjangkau

Postingan kali ini spesial untuk Anda yang sedang mencari penginapan dan hotel di daerah Alam Sutera Tangerang yang memiliki kualitas terbaik dengan tarif harga terjangkau. Ia list dibawah ini menyediakan tempat bermalam yang bagus dan nyaman dengan fasilitas yang cukup lengkap. Tarif harga yang ditawarkan juga sangat terjangkau dan relatif murah untuk kamar sekelas ini. Berikut informasinya akan kami sajikan secara lengkap dibawah ini.

Daftar Hotel di daerah Alam Sutera

Alam Sutera Tangerang adalah salah satu hunian yang sangat terkenal di daerah Tangerang dengan konsep hijau yang dilengkapi dengan fasilitas lengkap. Kawasan yang merupakan proyek dari PT Alam Sutera Realty ini memiliki hunian yang tidak hanya bagus dan nyaman, akan tetapi juga unik dan menarik. Konsep mewah dengan berbagai paduan menarik yang penuh dengan nilai seni dan kreasi tingkat tinggi. Kawasan disekitarnya juga dilengkapi dengan kampus dan pusat pendidikan. Untuk menambah minat para wisatawan juga tersedia pusat perbelanjaan, kuliner, dan hiburan, yaitu Living World Mall, Mall Alam Sutera, dan The Flavor Bliss.

Di daerah Alam sutera dan sekitarnya juga banyak terdapat tempat bermalam yang bagus. Akomodasi dengan tarif harga terjangkau, tapi tetap bagus dan nyaman. Adapun penginapan dan hotel di daerah Alam Sutera Tangerang yang nyaman dan Murah adalah sebagai berikut:

1. Nite & Day Residence Alam Sutera

Nite and Day Residence Alamat SuteraRating: Luar Biasa 9,1/10 Menurut ‎305 Ulasan
Kelas/Bentuk Hotel bintang 2
Fasilitas: Internet Gratis
Tarif Kamar Mulai dari Rp.319.903,-/malam
Alamat: Jalan Alam Utama, Alam Sutera Town Center (ASTC) Kav 10 No. 1, Alam Sutra, Alam Sutera, Tangerang Selatan, Banten 15325
Kontak Telepon: (021) 29779291

Nite & Day Residence merupakan hotel terbaik yang ada di kawasan Alam Sutera dan kota Tangerang. Memperoleh penghargaan Hotel Awards 2018 dari salah satu situs booking online terbesar di Indonesia, yaitu Traveloka. Penghargaan Hotel Awards tahun 2018 tersebut menjadikan penginapan ini sebagai pemenang untuk seluruh kategori. Hal ini adalah sangat wajar mengingat penginapan kelas hotel bintang 3 ini memang merupakan penginapan yang nyaman dan tenang. Berada di lokasi yang strategis dengan fasilitas terbaik. Service dari para staff dan pegawai juga sangat memuaskan.

Lokasi akomodasi ini sangat strategis dekat dengan tempat penting dan destinasi menarik. Beralamat di jalan Alam Utama, Alam Sutera Town Center (ASTC) Kav 10 No. 1. Dekat dengan Living World Mall, Gading Raya Padang Golf & Club, Mall Alam Sutera, Toko IKEA Alam Sutera, dan Pasar 8. Disekitar hotel juga banyak terdapat tempat makan yang enak dan menarik, diantaranya Giggle Box Alam Sutera, Homebrew, Kopi Copy, Rumah Makan Kalimantan, Onokabe – Alam Sutera Town Centre, Soto Ayam Ambengan Khas Surabaya “Cak Jai”, Bakmi Aloi, Ikan Bakar Cianjur, dll.

Akomodasi ini menawarkan banyak pilihan kamar, ada sekitar 100 unit kamar dengan berbagai tipe. Kamar terbanyak di penginapan ini adalah tipe double room sebanyak 36 unit dan twin room sebanyak 34 unit. Setiap kamar memiliki desain terbaik yang bagus dan nyaman, dilengkapi dengan AC, TV kabel, Meja, kamar mandi, perlengkapan mandi, dan shower. Khusus fasilitas umum dilengkapi dengan AC, Area merokok, Bebas rokok, Area parkir, Lift, Layanan kamar, WiFi di area umum, Resepsionis 24 jam, Keamanan 24 jam, Laundry, dan Transportasi di area hotel.

2. Mercure Serpong Alam Sutera

Mercure Serpong Alam SuteraRating: Cemerlang 8,7/10 Menurut ‎1738 Ulasan
Kelas/Bentuk Hotel bintang 4
Fasilitas: Internet Gratis
Tarif Kamar Mulai dari Rp.590.673,-/malam
Alamat: Jalan Alam Sutera Boulevard Kav. 23 Serpong, Pakulonan, North Serpong, South Tangerang City, Banten 15325
Kontak Telepon: (021) 29668668

Mercure Serpong merupakan hotel bintang 4 di daerah Alam Sutera yang bagus dan nyaman. Dengan tarif harga 500 ribuan dapat bermalam di tempat yang mewah dan lengkap. Kamar dengan view yang bagus dengan nuansa yang indah dan romantis. Cocok untuk tempat bermalam saat liburan bersama keluarga maupun bersama pasangan tercinta saat merayakan bulan madu. Akomodasi ini juga sangat ideal untuk Anda yang berkunjung ke kota Tangerang dalam rangka kerja. Sebab akomodasi ini merupakan salah satu hotel bisnis kontemporer yang mewah dan lengkap.

Penginapan mewah dan murah ini terletak di jalan Alam Sutera Boulevard Kav. 23 Serpong. Berada di kawasan yang dekat dengan pintu tol. Memiliki kualitas terbaik dan merupakan hotel yang bersih dan nyaman dengan staf ramah dan profesional. Tersedia parkir basement untuk Anda yang membawa kendaraan pribadi. Saat terasa lapar juga tidak perlu jauh-jauh ketempat lain, sebab di hotel ini tersedia restoran dengan makanannya yang enak.

Untuk melaksanakan even penting dengan skala yang besar. Hotel Mercure Serpong juga menyediakan Ballroom dengan kualitas yang bagus, ruangannya, fasilitasnya, audionya, dan juga proyektor yang ada. Hebatnya lagi lokasi penginapan ini ada di tempat yang strategis dekat dengan berbagai tempat, seperti pusat perbelanjaan, kuliner, dan wahana menarik.

Adapun fasilitas lengkap dan layanan memuaskan yang tersedia, antara lain Kolam renang luar ruangan, Restoran, Pusat kebugaran, Resepsionis 24 jam, WiFi di tempat umum, Pijat, Sauna, Lapangan golf di properti, Spa, Fasilitas BBQ, Layanan kamar 24 jam, Area merokok, Laundry, Concierge, Cuci kering, Kotak penyimpanan barang berharga, Penitipan barang, Kolam renang anak, Keamanan 24 jam, Layanan taksi, Penyewaan sepeda, Penyewaan mobil, Shuttle bandara, dan Tempat parkir mobil gratis.

3. Derma Homestay at Alam Sutera Near IKEA

Derma Homestay at Alam Sutera Near IKEARating : Cemerlang 8,1/10 Menurut ‎132 Ulasan
Kelas/Bentuk akomodasi Homestay
Fasilitas: Internet Gratis
Tarif Kamar Mulai dari Rp.150.302,-/malam
Alamat: Ruko De Mansion Blok EF No.21, Jln. Jalur Sutera , Alam Sutera, Tangerang Selatan, Banten, Indonesia, 15144

Derma Homestay adalah akomodasi ekonomis yang bagus dan nyaman. Terletak di kawasan Ruko De Mansion Blok EF. Salah satu penginapan terbaik yang dapat memenuhi kebutuhan Anda saat berada di daerah Alam Sutera dengan tarif terjangkau. Hanya dengan biaya mulai dari 100 ribuan sudah dapat bermalam di kamar yang bersih dan nyaman.

Penginapan ini sangat strategis ada di kawasan bisnis dengan akses yang mudah dan lancar. Lokasinya hanya berjarak 11 km dari Bandara Bandar Udara Internasional Soekarno Hatta (CGK). Dari IKEA Alam Sutera, salah satu tempat menarik di daerah ini hanya berjarak sekitar 1 km. Dan dari Mall Alam Sutera, salah satu pusat perbelanjaan modern juga berjarak 1 km. Tentu merupakan tempat bermalam yang sangat ideal untuk Anda, baik untuk backpacker dengan budget terbatas maupun keluarga yang ingin mengexplore Tangerang dan sekitarnya dengan biaya yang terjangkau.

Fasilitas dan layanan yang tersedia juga sangat memuaskan, tersedia AC yang sejuk, Area bebas asap rokok, meja kerja di kamar, shower kamar mandi, akses internet gratis via WiFi, dan lainnya.

4. Starlet Hotel Gading Serpong

Starlet Hotel Gading SerpongRating : Cemerlang 8,8/10 Menurut 377 Ulasan
Kelas/Bentuk Hotel Bintang 3
Fasilitas: Internet Gratis
Tarif Kamar Mulai dari Rp.186.262,-/malam
Alamat: Jln. Raya Serpong No.37A, RT.004/RW.002, Pakualam, Kec. Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Banten 15320
Kontak Telepon: (021) 5313222

Starlet Hotel merupakan hotel berbintang 3 dengan fasilitas mewah dan lengkap. Menyediakan layanan terbaik dengan staff yang profesional. Kamarnya juga luas dan nyaman. Akomodasi lainnya dengan tarif 100 ribuan di sekitar Alam Sutera yang dapat menjadi pilihan ideal. Ada 2000 ribuan lebih ulasan para tamu yang merasa puas sudah bermalam di hotel ini. Tidak hanya itu rata-rata akan kembali bermalam dipenginapan ini dilain waktu.

Penginapan ini memang merupakan akomodasi yang bagus dan nyaman. Memiliki banyak pilihan kamar yang luas dan bersih. Ada 109 unit kamar dengan berbagai tipe. Setiap kamar juga dilengkapi dengan fasilitas terbaik. Tersedia AC, televisi LED 32 inci, meja kerja, tempat penyimpanan koper, build-in safety deposit box, akses internet gratis via WiFi, kamar mandi yang bersih, shower, dan berbagai fasilitas lengkap lainnya.

Untuk Anda yang ingin menginap di hotel ini dapat berkunjung kealamatnya di jalan Raya Serpong No.37A Serpong Utara.

5. Soll Marina Hotel Serpong

Soll Marina Hotel SerpongRating : Sangat Bagus 7,7/10 Menurut 503 Ulasan
Kelas/Bentuk Hotel Bintang 3
Fasilitas: Internet Gratis
Tarif Kamar Mulai dari Rp.321.955,-/malam
Alamat: Jln. Raya Serpong KM.7, Pakualam, Kec. Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Banten 15326
Kontak Telepon: (021) 29667766

Tempat bermalam lainnya yang akan memberikan kenyaman maksimal saat berlibur maupun agenda kerja di kota Tangerang Selatan. Lokasinya yang strategis akan memudahkan dalam mengakses berbagai tempat menarik. Fasilitasnya yang lengkap juga dilengkapi dengan service memuaskan dari managemen hotel. Tidak heran menjadi tempat yang ramai dikunjungi terutama saat liburan.

Lokasinya strategis mudah diakses melalui pintu toll Tangerang atau melalui toll Kunciran (Alam Sutra). Salah satu tempat menarik yang juga pusat perbelanjaan modern terdekat adalah Summarecon Mall Serpong. Saat menginap disini Anda dapat memilih kamar terbaik sesuai selera dari 134 unit kamar yang tersedia. Kamar yang bagus dan nyaman dengan fasilitas lengkap.

Untuk fasilitas dan service yang tersedia, diantaranya Coffee shop, lounge, layanan kamar, area bebas rokok, pusat bisnis, restoran dengan menu yang enak, ruangan yang terkoneksi, area parkir, dan berbagai fasilitas lengkap lainnya.

6. Marilyn Hotel Serpong

Hotel MarilynRating : Sangat Bagus 7,7/10 Menurut 115 Ulasan
Kelas/Bentuk Hotel Bintang 2
Fasilitas: Internet Gratis
Tarif Kamar Mulai dari Rp.261.835,-/malam
Alamat: Jln. Raya Serpong No.1, Pakulonan, Kec. Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Banten 15325
Kontak Telepon: (021) 5312398

Merupakan penginapan murah yang berada di lokasi strategis dekat dengan pusat kota. Lokasinya terletak di jalan Raya Serpong No.1 dengan akses yang mudah. Berada di sekitar alam sutra dekat dengan pusat perbelanjaan modern. Diantaranya Aeon Mall dan Living World Shopping Mall. Walau termasuk penginapan sederhana, akan tetapi budget permalamnya sangat terjangkau. Tentu hal ini sangat sebanding dengan fasilitas dan layanan yang tersedia. Ada Coffee shop, restoran dengan menu yang berfariasi dan enak, kamar yang terhubung, tempat parkir yang aman dan gratis, cleaning service, layanan kamar, dan kawasan bebas rokok.

Hotel bintang 2 yang memiliki banyak pilihan kamar. Ada 129 unit kamar dengan berbagai tipe. Setiap kamar dilengkapi dengan fasilitas terbaik. Lingkungan hotel juga sangat bagus dan nyaman. Memberikan kenyamanan maksimal saat berlibur di kota Tangerang Selatan. Ada kamar mandi pribadi yang bersih dan terawat dengan baik. AC dengan udara yang sejuk. TV dengan berbagai chanel pilihan. Tersedia juga mini bar dan kulkas. Dan tidak ketinggalan perlengkapan mandi secara cuma-cuma.

7. Horison Grand Serpong

Horison Grand SerpongRating : Cemerlang 8,2/10 Menurut 134 Ulasan
Kelas/Bentuk Hotel Bintang 2
Fasilitas: Internet Gratis
Tarif Kamar Mulai dari Rp.405.560,-/malam
Alamat: Jln. MH. Thamrin Jl. Kb. Nanas KM 2.7, RT.007/RW.7, Panunggangan Utara, Kec. Pinang, Kota Tangerang, Banten 15143
Kontak Telepon: (021) 55758181

Merupakan hotel kelas bintang 4 dengan tarif terjangkau. Hanya dengan harga dibawah 500 ribuan dapat menginap di kamar yang bagus dan nyaman. Letaknya juga sangat strategis dan mudah diakses, baik dari pusat kota maupun bandara. Rekomendasi yang pas untuk Anda yang membutuhkan tempat bermalam yang murah, tapi mewah dan berkualitas.

Akomodasi yang sudah berdiri sejak tahun 2014 ini memiliki pilihan kamar sebanyak 305 unit. Semua kamar yang tersedia tidak hanya luas dan nyaman saja, akan tetapi juga dilengkapi dengan AC yang sejuk dan dapat diatur sendiri kualitas suhunya. Kulkas untuk tempat menyimpan makanan ringan dan cepat saji. TV kabel dengan berbagai chanel lokal. Brankas yang berfungsi sebagai safety box. Kamar mandi pribadi yang lengkap dengan shower dan perlengkapannya.

Untuk lokasi penginapan memang sangat strategis terletak di jalan M.H.Thamrin KM 2,7 Kebon Nanas. Hanya berjarak 1 menit berjalan kaki dari Marcopolo Waterpark. Lokasinya juga dekat dengan Taman Potret dan Taman Bambu (Bamboo Park). Untuk Anda yang senang berbelanja juga dapat dengan mudah mengunjungi berbagai pusat perbelanjaan modern, seperti Tangcity Mall, Metropolis Town Square, Supermal Karawaci, IKEA Alam Sutera, dan City Mall.

8. Brooklyn Alam Sutra Apartment By Travelio

Brooklyn Alam Sutra Apartment By TravelioRating : Cemerlang 8,4/10 Menurut 8 Ulasan
Kelas/Bentuk Akomodasi Apartemen
Fasilitas: Internet Gratis
Tarif Kamar Mulai dari Rp.398.347,-/malam
Alamat: Jalan Alam Sutera Boulevard, Pakualam, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Banten 15320
Kontak Telepon: (021) 30448558

Salah satu akomodasi terbaik lainnya yang terletak di jalan Alam Sutera Boulevard yang di lokasinya berada dikawasan yang dekat dengan pusat kota. Aksesnya juga dekat dan mudah dengan berbagai tempat menarik dan penting dipusat kota Tangerang Selatan. Penginapan ini juga memiliki berbagai fasilitas yang cukup lengkap. Service hotel juga sangat memuaskan dengan staff yang baik dan ramah dengan layanan yang profesional.

Penginapan ini merupakan pilihan tempat bermalam yang akan membantu memberikan kenyamanan maksimal kepada setiap tamu. Tidak hanya fasilitas dan layanan yang tersedia saja, akan tetapi juga pemandangan sekitarnya juga cukup bagus. Selain kamar yang tersedia cukup bagus dan nyaman juga di dukung dengan fasilitas lengkap.

Catatan: Tarif hotel bisa berubah setiap waktu sesuai kebijakan pengelolah hotel. Harga diatas merupakan harga saat artikel ini di tulis. karena itu cek kembali tarif kamar sebelum booking. Untuk pemesanan anda bisa datanglangsung ke alamatnya atau menghubungi csnya. Atau anda juga bisa melakukan pemesanan kamar melalui situs booking hotel online terpercaya.

Demikianlan postingan kali ini seputar informasi penginapan yang ada di kawasan alam sutera dan sekitarnya yang dapat kami sajikan pada kesempatan ini. Semoga daftar hotel di daerah Alam Sutera Tangerang diatas dapat membantu Anda menemukan tempat bermalam terbaik. Akomodasi pilihan yang ekonomis, tapi juga nyaman tanpa menimbulkan efek samping atau masalah baru dikemudian hari. Tentu masih banyak lagi berbagai jenis penginapan di daerah ini, baik itu penginapan kelas bawah dengan tarif harga murah maupun penginapan kelas atas yang bagus dan nyaman dengan fasilitas lengkap. Terima Kasih…

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.